Langsa, Trik News.co—Gampong Meurandeh Aceh Kecamatan Langsa Lama Pemerintah Kota (Pemko) Langsa dibawah pimpinan Geuchik Asnawi berhasil terpilih dan dinobatkan menjadi Gampong Tangguh dari sekian banyaknya gampong diwilayah Kecamatan tersebut. Hal ini terbukti dengan dilakukannya Lounching sebagai tanda bahwa Gampong Merandeh Aceh resmi sebagai gampong Tangguh tahun 2021 pada Selasa kemarin (30/3).
Terpilihnya Gampong Meurandeh Aceh sebagai gampong Tangguh ini didasari oleh beberapa faktor kelengkapan yang dimiliki dan berjalan digampong tersebut seperti tumbuhnya Usaha Kecil Menengah (UKM) yang digeluti masyarakat yaitu dibidang usaha pembuatan Kue dan saat ini usaha tersebut sudah mampu menembus keberbagai tempat pasar di Kota Langsa.
Adanya usaha Kerambah ikan, adanya home industri (industri rumahan) yang hal ini menjadi sumber pendapatan ekonomi hari-hari masyarakat. Selain usaha dibidang makanan dibidang usaha penggalakan Tehnologi Tepat Guna (TTG) gompong Merandeh Aceh berhasil melakukan perkembang biakan telur ayam dan bebek mempergunakan uap panas yang dihasilkan tenaga listrik dan usaha lain dibidang pertanian yang kesemua itu sudah dapat dinikmati hasilnya oleh kelompok usaha bersama (KUBE) digampong tersebut.
Atas dasar ini akhirnya gampong yang dulunya jauh tertinggal jika dibandingkan gampong lainnya di Kecamatan tersebut kini bangkit dengan berbagai ragam keberhasilan baik dari sisi ketahanan pangan sampai kepada julukan gampong Bersinar (Bebas dari Peredaraan Narkoba).
Kapolres Langsa AKBP Agung Kanigoro Nusantoro SH SIK MH pada kesempatan acara tersebut dalam sambutannya mengharapkan apa yang sudah didapat dan diperoleh selama ini seyogyanya dapat dipertahankan dan ditingkatkan terus kedepannya, sementara bagi gampong lain yang belum memenuhi persyaratan untuk menjadi gampong tangguh mari persiapkan diri meraih berbagai prestasi, imbuhnya.
Ditempat yang sama Dandim 0104 Atim Letkol Czi Hasanul Arifin Siregar. S.Sos , M.Tr ( Han) dalam sambutannya mengatakan, “Kami ikut menyampaikan apresiasi atas terpilihnya gampong Meurandeh Aceh sebagai gampong tangguh, dengan adanya kegiatan ini diharapkan menjadi motivasi bagi gampong lain untuk berbuat hingga tercapainya ketahanan pangan yang dimulai dari tingkat desa, jaga dan terus tingkatkan apa-apa yang sudah didapatkan selama ini secara berkelanjutan, pungkas Dandim mengharapkan.
Sementara itu Walikota Langsa dalam hal ini diwakilkan Asisten 1 Keistimewaan Aceh dan Kesejahteraan Rakyat Suriatno A.P, M.Sp, dalam arahannya mengatakan, “Gampong Tangguh mempunyai makna Tang yang berarti Tangguh dan Tanggap, Guh artinya mampu menggunakan sarana yang ada guna meraih prestasi serta melibatkan masyarakat, sedangkan H berarti mampu melewati berbagai hambatan untuk menuju terbentuknya gampong tangguh, ujar Suriatno seraya mengatakan, kami dari Pemko Langsa siap untuk membantu dengan harapan Lounching Gampong Tangguh ini bukan sebatas seremonial saja namun dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan kedepannya, pungkasnya. (Boy)