TrikNews.Co – Rohul, Personil Kasat Reskrim Polres Rokan Hulu (Rohul) yang dipimpin AKP Rainly L SIK menangkap pelaku Pencurian Dengan Kekerasan (Curas), Sabtu (27/3/2021) sekitar Pukul 03.00 Wib.
“Tim Opsnal Satreskrim Polres Rohul yang dipimpin langsung Kasat Reskrim telah menangkap seorang laki-laki yang diduga melakukan Tindak Pidana (TP) Curas,” ungkap Kapolres Rohul AKBP Taufiq Lukman Nurhidayat SIK MH melalui Paur Humas IPDA Refly Setiawan Harahap SH.
Lanjut, Refly Tersangka RE, (24), Jenis kelamin laki-laki, warga Desa Taulani Baru Kecamatan Tambusai Kabupaten Rohul ditangkap Tim di Jalan lingkar, Km 4, Kecamatan Rambah, Kabupaten Rohul.
Di tempat berbeda, Kasat Reskrim AKP Rainly L, SIK menjelaskan bahwa tersangka tersebut ditangkap berdasarkan Laporan PolisiTgl 24 Januari 2021.
“Dari hasil pemeriksaan penyidik,.
Tersangka RE melakukan pencurian dengan kekerasan tersebut bersama dengan rekan nya AR yang saat ini masih dalam pencarian,” sebut AKP Rainly L, SIK.
Diterangkanya, modus tersangka melakukan perbuatannya yaitu Tersangka terlebih dahulu mendatangi korban yang sedang duduk di sekitar jalan lingkar Pasir Pengaraian.
Lalu tersangka bersama dengan rekannya menodongkan pisau ke arah leher korban atas nama Berkat Yakin.
Selanjutnya tersangka mengambil 1 Unit Sepeda Motor Hond Beat warna biru putih dan 1 Unit HP Realme milik korban.
“Pencurian dengan kekerasan tersebut dilakukan tersangka RE dan rekannya AR, Selasa tanggal 24 Maret 2021 sekitar pukul 02.00 Wib,” imbuh Kasat
Kasat Reskrim juga berhasil menemukan 1 Unit Sepeda motor milik korban yang diambil oleh tersangka.
“Saat ini tersangka RE ditahan di Polres Rohul guna pemeriksaan selanjutnya,” IPDA Refly Setiawan Harahap SH menambahkan.(Red/Joe)