Medan — ( TrikNews. co) — Program pembagian ubi rebus sebagai makan malam tambahan untuk para tahanan yang ada, sudah menjadi salah satu program tambahan dari Kapolsek Medan Baru, Kompol Aris Wibowo, SIK.Program tersebut tetap selalu dilaksanakan oleh Kanit Reskrim dan jajaran nya yang berdinas malam.
Kali ini kembali tampak terlihat Kanit Reskrim Iptu Irwansyah Sitorus, SH, MH dan para personil yang bertugas piket malam membagikan 50 Kilogram ubi rebus, sebagai makan malam tambahan kepada para tahanan yang ada dilantai satu dan dua mako sel Polsek Medan Baru, Sabtu ( 20/ 3/2021) sekira pukul 23.00 Wib.
” Kepada para rekan media Kapolsek Medan Baru, Kompol Aris Wibowo,SIK melalui Kanit Reskrimnya Iptu Irwansyah Sitorus, SH, MH menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian dari Polsek Medan Baru kepada para tahanan dengan harapan tahanan tersebut tetap sehat dan dan tidak kelaparan, nah kalau mereka lapar kan pasti pada ribut terus,” sebut Iptu Irwansyah Sitorus, SH. MH.
” Sambungnya, memang mereka merupakan tahanan akibat tersandung masalah hukum, tetapi disisi lain mereka juga kan manusia juga, dengan adanya giat yang kita lakukan ini kedepannya mereka dapat berubah dan menjadi lebih baik lagi dan tidak akan mengulangi kesalahan yang pernah dilakukan. Sekali lagi saya mengharap bila bebas nanti jadilah manusia yang lebih baik dan berguna bagi banyak orang, ” harap Iptu Irwansyah Sitorus, SH, MH. ( H. Pakpahan).