TrikNews.co – Aceh, Gubernur Aceh Ir Nova Iriansyah resmi mengambil sumpah dan melantik Dailami sebagai Wakil Bupati Bener Meriah sisa jabatan 2017-2022 mendampingi Bupati Tgk H.Sarkawi,di gedung aula dprk Bener Meriah.Jumat(12/3/21).
Sidang paripurna di pimpin langsung oleh ketua DPRK MHD Saleh.
Seperti yang diketahui, kurang lebih dua tahun kebelakang ini Kabupaten Bener Meriah dipimpin seorang diri oleh Tgk H Sarkawi.
“Dengan dilantiknya Dailami sebagai wakil bupati kedepan beban bupati Bener Meriah akan sedikit berkurang,” kata MHD Saleh dalam pidatonya.
Dengan kehadiran saudara Delami dapat lebih meningkatkan sinergi antara eksekutif dan legeslatif demi kemajauan kabupaten bener meriah
Mewakili rakyat Bener Meriah kami berharap di sisa jabatan 2017-2022 ini Bupati dan wakil Bupati dapat mewujudkan visi dan misi Bener Meriah yang Harmoni, Maju dan Sejahtera,”pinta Saleh.
Selanjutnya, Nova mengucapkan selamat kepada Wakil Bupati terpilih Bener Meriah Dailami yang telah dilantik sebagai orang nomor dua di kabupaten penghasil kopi itu.
Gubernur Aceh Nova Iriansyah juga menyampaikan tugas yang harus dijalankan sebagai Wakil Bupati Bener Meriah yang telah tercantum dalam Undang-Undang Pemerintah Aceh, Pasal 45 Undang-Undang nomor 11 tahun 2006.
Sesuai dengan keputusan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) No : 132.11-348 Tahun 2021, tentang pengesahkan dan pengangkatan Dailami sebagai Wakil Bupati Bener Meriah terpilih.(mahendra)