Langsa, Trik News.co–Contes ikan Cupang yang digelar hari ini Minggu (31-1-2021) di Latte One Caffe Jl.T.Umar Kec.Langsa Kota-Kota Langsa resmi dibuka oleh Kepala Badan Karantina Ikan Pengendalian Mutu (BKIPM) Unit Pelaksana Teknis (UPT) Aceh, Wilayah kerja (Wilker) Kota Langsa diwakilkan Diky Agung Setiawan, S.ST.PI, penanggung jawab Wilayah Kerja BKIPM Langsa Aksyal, S.PI, dan Syafrizal petugas BKIPM Aceh Wilayah Kerja (Wilker) Langsa.
Dalam sambutannya Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Aceh diwakilkan Diky Agung Setiawan S.ST.PI mengatakan, “dengan adanya kontes ikan ini diharapkan masyarakat penghobi ikan khususnya dapat menyalurkan bakat mereka serta dapat membangun tumbuhnya minat masyarakat dalam pembudidayaan ikan-ikan tersebut sehingga dengan demikian nantinya akan menberikan nilai ekonomis tersendiri bagi komunitas pecinta dan penghobi ikan, serta juga masyarakat, ujarnya.
Ditempat yang sama pimpinan Latte One Caffe, “Ray Islankadar, kepada awak media menyebutkan, Kontes ikan ini sebagai sarana mengembangkan bakat dan minat para penghobi ikan untuk terus giat dibidangnya khususnya ikan cupang (Betta Fish). Melalui ajang kontes ikan ini, lanjut Ray, mereka bisa saling berbagi pengalaman, saling mengenal satu sama lainnya dari berbagai tempat.
Selain dari itu, melalui kontes ikan yang terlaksana pada hari ini, tambah dia, diharapkan mampu memberikan inspirasi kepada masyarakat yang bahwa budidaya ikan bisa mendatangkan keutungan bagi pelakunya, kita juga berharap Kota Langsa nantinya bisa menjadi Centra pembudidayaan ikan-ikan tersebut, pungkasnya.
Sementara itu Ketua Panitia sekaligus penyedia tempat terlaksananya acara tersebut Agus Mandor memaparkan, adapun kategori yang dilombakan pada kontes ikan pada kesempatan perdana kali di Kota Langsa yang terlaksana hari ini diantaranya kategori Serit, Halfmoon (terangbulan), Plakat, Giant, Baby dan kategori lainnya. Untuk peserta yang tampil, tambah dia lagi, mereka berasal dari berbagai tempat Kabupaten/Kota seperti Banda Aceh, Aceh Tamiang, dan sejumlah peserta lain yang berasal dari Sumatera Utara dan tuan rumah, Kota Langsa, ujarnya.
Lebih lanjut Agus Mandor mengatakan, ajang kontes Fashion Betta Fish yang berlangsung pada hari ini disambut antusias oleh peserta lomba yang tergabung dalam komunitas pecinta ikan, ujarnya seraya menambahkan, acara ini akan ditutup dengan penyerahan hadiah pada sore harinya nanti, tandas Agus Mandor. (Boy)