Langsa, Trik News.co– Ketua Baitul Mal Kota Langsa Tgk.Alamsyah Abunakardin Kamis (10/12), melakukan pengukuhan sekaligus pelantikan pengurus Baitul Mal Gampong Baroh Langsa Lama, kegiatan ini merupakan pertama yang dilakukan Baitul Mal Kota Langsa mengambil tempat Kantor Geuchik dan turut dihadiri oleh sejumlah pengurus Baitul serta anggota pengurus Baitul Mal Gampong yang akan dilantik, selain itu tampak juga hadir Babinsa dan Bhabinkamtibmas dari Polsek dan Koramil Langsa Timur.
Bedasarkan surat keputusan Baitul Mal Kota Langsa nomor : 233/451.5/2020 dan Surat Kecamatan Langsa Lama nomor : 451/646/2020 tanggal 02 September 2020 , yaitu dalam rangka pelaksanaan Syari’at Islam dan mengobtimalkan pendayagunaan zakat, wakaf, dan harta agama sebagai potensi ekonomi umat Islam, perlu dikelola secara optimal dan efektif oleh sebuah lembaga yang Profesional dan bertanggung jawab.
Berdasarkan ketentuan pasal 24 Perwal Walikota Langsa nomor 55 tahun 2017 tentang kedudukan susunan organisasi, tugas dan fungsi serta tata kerja badan pelaksana Baitul Mal Gampong, maka dipandang perlu menetapkan susunan organisasi Baitul Mal gampong untuk periode tahun 2020 s/d 2025.
Hal ini juga sesuai dengan surat Kec.Langsa Lama perihal permohonan pengangkatan calon pengurus Baitul Mal Gampong Baroh Langsa Lama Kec.Langsa Lama, demikian Ketua Baitul Mal Kota Langsa Tgk.Alamsyah Abubakardin dalam sambutannya.
Ditempat yang sama dalam sambutannya Geichik Gampong Baroh Langsa Lama Antoni, SE yang juga sebagai Dewan pengawas pada Baitul Mal di Gampong tersebut mengatakan, setelah terlaksananya pelantikan dan pengukuhan pada kesempatan hari ini, kata dia, untuk selanjutnya kami juga mengharapkan adanya pembinaan dan pengayoman dari pihak Baitul Mal Kota Langsa.
Alhamdulillah, dari jumlah sebanyak 66 Desa di Pemko Langsa, Gampong Baroh Langsa Lama merupakan gampong perdana yang berhasil membentuk dan melahirkan wadah Baitulmal khususnya untuk tingkat Desa.
Lebih lanjut Antoni memaparkan, dengan sudah terbentuknya pengurus Baitul Mal di Gampong Baroh Langsa Lama masa periode 2020-2025 pada hari ini, maka untuk zakat sudah bisa disalurkan melalui Badan Baitul Mal Gampong yang ada. Sementara kepada Kepala Baitul Mal Kota Langsa Tgk.Alamsyah Abubakardin dan jajarannya, saya mewakili masyarakat gampong mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan kerjasamanya, dengan harapan Baitul gampong yang sudah terbentuk ini dapat menjalankan tugas-tuganya dengan baik sesuai ketentuan, pungkas Antoni.
Acara pengukuhan dan pelantikan pengurus Baitul Mal Gampong Baroh Langsa Lama yang dilaksanakan tersebut berjalan dengan tertib dan sukses, diakhir kegiatan para ketua dan anggota pengurus Baitul Mal gampong kembali melanjutkan dengan mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) dengan nara sumber disampaikan oleh pengurus Baitul Mal Kota Langsa. (Boy)