TrikNews.co, Binjai- Banjir mengepung Kota Binjai. Salah satu penyebabnya dikarenakan hujan deras dalam beberapa hari ini. Akibatnya, tiga Sungai besar yang ada di Kota Binjai, yaitu Sungai Mencirim, Sungai Bingai dan Sungai Bangkatan, meluap dan menggenangi ribuan rumah warga, Jumat (4/12).
Berbagai pihak pun mulai berdatangan ke lokasi banjir yang menggenangi 5 Kecamatan di Kota Binjai ini. Salah satunya adalah Personil Staff Kompi 3 dan 4 Batalyon A Pelopor Sat Brimob Poldasu.
Dipimpin Wakil Komandan Kompi (Wadanki) 3/A, Iptu Kennedy Sitompul SH MH, para personil Yon A Pelopor Sat Brimob Poldasu, membantu dan ikut me-evakuasi serta memberikan pertolongan kepada masyarakat yang terdampak banjir.
“Kami melaksanakan evakuasi dilokasi yang terkena banjir. Sebelumnya tadi kami ke daerah Berngam,” tegas Iptu Kennedy Sitompul, saat dikonfirmasi awak media dilokasi banjir yang berada di Jalan Bonjol, Kecamatan Binjai Kota.
Dalam kegiatan ini, ujar Iptu Kennedy Sitompul, Yon A Pelopor Sat Brimob Poldasu menurunkan 2 SST Personilnya. Bahkan, beberapa peralatan dan perlengkapan juga diikutsertakan dalam kegiatan kemanusiaan ini.
“Untuk personil, ada 2 SST yang kami turunkan. Sedangkan perlengkapan lainnya yang kami ikutsertakan adalah 2 unit Randis R6, 20 buah rompi SAR, 20 buah Bed SAR, 1 Unit Perahu, 4 buah Dayung serta 2 Gulung Tali Carmantel,” urai Kennedy.
Diketahui, Hujan deras yang mengguyur sejak Kamis (3/12) malam hingga Jumat (4/12) dini hari, menyebabkan tiga Sungai besar di Kota Binjai, yakni Sungai Bingai, Sungai Mencirim, dan Sungai Bangkatan, meluap.
Kondisi itu menyebabkan ribuan rumah penduduk, fasilitas umum, kawasan pertokoan, dan areal pertanian di sepanjang kawasan bantaran sungai terendam banjir, dengan ketinggian maskimal permukaan air lebih dari 2 meter dari bibir sungai.
Pantauan awak media, banjir luapan air sungai setidaknya melanda 17 kelurahan di 5 kecamatan se-Kota Binjai. Wilayah terdampak banjir meliputi, Kelurahan Pujidadi, Kelurahan Rambung Dalam, Kelurahan Rambung Barat, dan Kelurahan Rambung Timur, dan Kelurahan Tanahmerah, Kecamatan Binjai Selatan.
Lalu, Kelurahan Mencirim, dan Kelurahan Timbang Langkat, Kecamatan Binjai Timur, serta Kelurahan Setia, Kelurahan Berngam, dan Kelurahan Pekanbinjai, Kecamatan Binjai Kota.
Bahkan, Kelurahan Bandarsenembah, Kelurahan Limaumungkur, Kelurahan Limausundai, dan Kelurahan Payaroba, Kecamatan Binjai Barat, serta Kelurahan Pahlawan, Kelurahan Kebunlada, dan Kelurahan Cengkehturi, Kecamatan Binjai Utara, juga terdampak banjir.
Akibat musibah ini, diperkirakan puluhan ribu orang menjadi korban terdampak banjir luapan air sungai.
Sebagai upaya penanggulangan bencana sementara, warga dari masing masing lingkungan melakukan proses evakuasi mandiri, sembari mendirikan Posko bantuan dan dapur umum sementara. (Jun).