Binjai- TrikNews.co-“Sore ini Rabu (30/9), Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Binjai berencana langsungkan sidang Paripurna Pengesahan Perubahan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (P-APBD) Tahun Anggaran 2020, sehari setelah Paripurna penyampaian nota pengantar P.APBD oleh Walikota Binjai yang diwakili Sekretaris Daerah Mahfullah.P Daulay,di hari (Rabu 25/9)kemarien
Hal tersebut dikatakan oleh Sekretaris Dewan Kota Binjai, Putri Syawal Sembiring diruang kerjanya.
“hari ini Insya Allah pelaksanaan Paripurna Pengesahan P.APBD,” ucap wanita berparas cantik itu.
Menurut pantauan para awak media, Pembahasan P-APBD Kota Binjai itu sendiri terlihat tergesa-gesa, terbukti dengan jadwal kedewanan dalam seminggu terakhir, interval rapat dengan rapat lainnya seolah tumpang tindih, sehingga rawan dan tidak maksimal.
Sistem kerja terburu-buru tersebut tentunya menimbulkan spekulasi negatif, rapat pembahasan anggaran perubahan yang sejatinya sakral demi kepentingan masyarakat seolah hanya formalitas belaka, agar disahkannya Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) P.APBD di tahun ini.
Salah seorang Legislator senior M.Sajali, (Bajor) panggilan sehari-hari menjelaskan bahwa keterlambatan pengesahan P.APBD dan jadwal rapat yang kerap tumpang tindih tersebut lantaran kinerja Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kota Binjai kurang gesit, sehingga penyampaian KUA PPAS dan Nota Pengantar Perubahan Anggaran pun telat disampaikan ke DPRD.
“Mereka (Pemko Binjai-red) terlambat menyerahkan nya, tidak sesuai dengan jadwal yang semestinya, secara otomatis DPRD juga akan terlambat untuk membahas dan mengesahkan,” beber Bajor sapaan akrabnya.
Padahal tambahnya, “pembahasan mengenai Anggaran itu membutuhkan waktu yang panjang, sehingga hasil dan pemanfaatan nya juga dapat dikaji apakah tepat sasaran ke masyarakat atau tidak,” imbuhnya
Namun demikian, Politisi Partai Demokat itu berharap agar Perubahan Anggaran Keuangan tahun 2020 dapat segera disahkan hari ini juga. (Jun).