BerandaDaerahTerkait Pemberitaan Proyek Kotaku Gampong Daulat Gagal, Ini Penjelasan Geuchik Zainuddin,SE

Terkait Pemberitaan Proyek Kotaku Gampong Daulat Gagal, Ini Penjelasan Geuchik Zainuddin,SE

Author

Date

Category

Langsa, Trik News.co–Setelah beberapa kali dipublikasikan media ini terkait pemberitaan Proyek Kotaku Gampong Daulat Kec.Langsa Kota-Kota Langsa Gagal dan tidak bermamfa’at bagi masyarakat, geuchik gampong tersebut Zainuddin,SE akhirnya angkat bicara.

Menurut dia, “sejak awal tahun 2020 tahun ini pihaknya dari desa sudah mewacanakan untuk mengaktifkan kembali proyek Hidran Reservoir yang dikerjakan oleh BKM Daulat Bersatu dan BSM Seulanga program Kotaku tahun 2017 bantuan Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PUPR), namun karena kondisi dan situasi merebaknya Virus Corona Covid-19 saat ini, akhirnya rencana tersebut tidak bisa dilanjutkan lagi hingga terkesan proyek itu terbengkalai.

“Rencana untuk memfungsikan kembali bangunan Hidran Umum Reservoir yang terkesan terbengkalai itu, kata dia, sudah saya bicarakan dengan “Furqan, Ketua BUMG yang baru untuk dikelola sehingga nantinya dapat meningkatkan PAD Gampong, papar geuchik Zainuddin,SE saat dijumpai dikantornya, Selasa (25/8).

Lebih lanjut ia menjelaskan, “bangunan Hidran Umum Reservoir program Kotaku yang sudah rampung dikerjakan dan sekarang menjadi aset gampong itu nantinya akan dirubah sistim kerjanya.

Kalau dulu dialirkan melalui saluran kesetiap Kran yang ada diberbagai tempat titik lokasi untuk dipergunakan oleh masyarakat, kedepan pihaknya bersama BUMDes/BUMD berencana akan mengolah air bersih layak minum itu menjadi kosumsi masyarakat hari-hari.

Dan bagi mereka yang ingin memesan (membeli),  pihak pengelola siap untuk mengantarkan ketempat yang diinginkan, pokoknya terkait bangunan yang terkesan terbengkalai itu, lanjut dia lagi, kami siap untuk membenahi, menjaga, dan merawat, pungkasnya. (Boy)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Linda Barbara

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum imperdiet massa at dignissim gravida. Vivamus vestibulum odio eget eros accumsan, ut dignissim sapien gravida. Vivamus eu sem vitae dui.

Recent comments

- Advertisement -spot_img