Medan,TrikNews Co – Dalam rapat Paripurna DPRD Kota Medan pada Senin, 15 Juni 2020 berlangsung di ruang paripurna. Mendengarkan laporan Plt. Wali Kota Medan Akhyar Nasution,SH. Menyampaikan Nota Pengantar Pertanggujawaban Pelaksanaan Anggaran Pndapatan Belanja Daerah ( APBD ) Tahun Anggaran 2019.
Rapat dipimpin lansung Ketua DPRD Kota Medan Hasyim didampingi Wakil Ketua DPD Kota Medan Ihwan Ritonga, SE, Rajudin Sagala dan H.T Bahrumsyah, mendengarkan laporan pertanggungjawaban (LPJ) Pelaksanaan Anggran Pendapatan Belanja Daerah ( APBD ) Tahun Anggran (TA) 2019.
Dijelaskan Akhyar realisasi pendapatan untuk tahun anggaran 2019 mencapai Rp.5,5 teriliun lebih dari pendapatan asli daerah ( PAD) sebesar Rp. 1,82 trilyun lebih dan pendapatan transper sebesar Rp. 3,40 trlyun lebih dan lain-lain pendapatan- pendapatan daerah yang sah sebesar Rp. 287,22 milyar lebih. Sedangkan realisasi pendapatan daerah tahun anggran 2019 Rp. 88,20% dari target yang ditetapkan, ungkap Akhyat.
Sambung Akhyar. Belanja untuk Tahun Anggaran (TA) 2019 mencapai Rp.5,05 trilyun lebih terdiri dari belanja operasional sebesar Rp.4,06 trilyun lebih dan belanja modal sebesar Rp.992,66 milyar lebih pengeluaran pembiayaan yang tak terduga Rp. 599,21 juta lebih, ralisasi belanja tahun angaran 2019 Rp.80,27% dari target anggaran yang ditetapkan.
Untuk transfer bantuan keuangan untuk tahun anggaran 2019 mencapai Rp.1,3 milyar lebih. Pembiayaan secara akumulatif realisasi penerimaan sebesar Rp.68,60 milyar lebih, kata Akhyar mengahiri laporannya.
Rapat diskoor selama 15 menit dan utusan anggota fraksi- fraksi Dari fraksi PDI P Wong Chun Sen,M.Pd dari fraksi Grindra Edi Suranta,S.Meliala. Syaiful Ramadhan fraksi PKS dari fraksi PAN Sukamto,SE. Dari fraksi Nasdem Habiburrahman Sinuraya fraksi Demokrat Ishaq Abrar Mustafa Tarigan,SIP dari fraksi Hanura,PSI,PPP,Drs. H.Hendra DS dan fraksi Golkar Muhammad Afri Rizki Lubis,SM.
Dalam permufakatan fraksi-fraksi kemudian akan dilanjutkan pada Rabu, 22/7 dalam agenda mendengarkan pemandangan umum fraksi-fraksi DPRD Kota Medan (B.Rambe)