Dumai,Triknews.co.Taman Bukit Gelanggang di Kota Dumai yang merupakan taman kota tempat masyarakat kota Dumai untuk berekreasi dengan keluarganya di akhir pekan atau hari libur lainnya.
Di Taman Bukit Gelangang yang merupakan Taman Kota Dumai juga tempat disana bisa kita dapatkan berbagai kuliner indonesia.
Namun keindahan yang seharusnya kita nikmati bersama rekan atau keluarga jadi terganggu atas kehadiran para pembalap liar yang kerap kali menggunakan jalur jalan yang ada berhampiran dengan Taman Bukit Gelanggang sebagai ajang Rokres para pemuda.
Selain suara keras dari knalpot sepeda motor sang pembalap liar,cara mengendarai sepeda motornya pun cukup meresahkan masyarakat kota Dumai,karena si pembalap liar mengendarai motornya dengan ugal ugalan dan brutal.
Akibat ulah para pembalap liar tersebut menjadikan masyarakat resah dan terganggu.selain terganggu masyarakat kota Dumai yang ditakutkan adalah “jikalau akibat keugalan para pembalap liar bisa berdampak kepada pengendara lainnya” ujar salah satu pedagang Ujang warga kelurahan Teluk Binjai yang berdagang di Taman Bukit Gelanggang,Saptu (06/06/2020)
Berkat kesigapan jajaran Polres Dumai bekerja Sama dengan Sat Pol PP kota Dumai,Sabtu 06 Juni 2020,mengadakan pemblokiran jalan mulai dari ujung jalan Subrantas hingga ke jalan menuju keluar simpang tiga Lampu merah Jalan Sudirman.
Pemblokiran jalan dengan melintangkan mobil Colt dan Mobil Tronton.
Saat pemblokiran jalan di lakukan,para pembalap liar mulai merasakan adanya petugas penegak hukum yang hadir di lokasi dimana dijadikan tempat balapan liar.kehadiran petugas membuat para pembalap panik dan takut,sehingga membuat kocar kacir menyelamatkan diri dari kejaran para petugas kepolisian dan Sat Pol PP.
Untuk menghindari tertangkap oleh para petugas si pembalap liar berusaha menyelamatkan diri hingga bersembunyi ke belakang kantor dinas yang ada di sekitar Taman Bukit Gelanggang.
Berkat kesigapan dan kerja sama yang saling sinergi,maka pembalap liar pun dapat di tertibkan,dan di beri sangsi sebagai efek jera,para pembalap liar tidak di izinkan pulang sebelum di jemput oleh orang tua dan menunjukan legalitas kendaraan.
Kegiatan razia mendadak pada malam hari yang di laksanakan oleh Polres Dumai di pimpin oleh Kapolres Dumai HKBP Andri Ananta Yudhistira,SH.MH di dampingi oleh Waka Polres Alex Sandy Siregar,SH.Sik.Polsek Dumai Kota,Polsek Dumai Timur,Polsek Dumai Barat dan Sat Pol PP Kota Dumai.
Kegiatan Razia mendadak pada pembalap liar untuk lebih menertibkan para pemuda dalam beretika berkendaraan serta mengarahkan lebih baik sesuai peraturan dalam berkendaraan dan berlalu lintas,ujar Kapolres.(Diana)