Dumai,Triknews.Co–Sejumlah Personil Kodim 0320/Dumai,Polres Dumai,BPBD Kota Dumai beserta Intansi pemerintah kota Dumai bersenergi melaksanakan kegiatan penyemprotan Desinfectan pada Hari Selasa Tgl 31 Maret 2020 bahkan kendaraan roda empat dikerahkan dalam kegiatan penyemprotan cairan Desinfectan guna cegah virus corona (Covid-19.)
Penyemprotan cairan Desinfektan dilakukan diWilayah Kota Dumai ini guna mencegah dan mengantisipasi penyebaran Virus Corona (Covid-19) dilingkungan dan tempat kerja Serta Fasilitas umum diWilayah Kota Dumai.
Kegiatan ini dihadiri oleh yaitu Dandim 0320/Dumai Letkol Inf Irdhan SE.MM,Kapolres Dumai AKBP Andri Ananda Yudistira S.I.K,Walikota Dumai Drs.Zulkifli A.S,Msi beserta unsur Pemerintahan Kota Dumai.
Dandim 0320/Dumai Letkol Inf Irdhan SE.MM mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan salah satu Upaya yang dilakukan untuk mencegah penyebaran Virus Covid-19 Serta penyemprotan ini bertujuan untuk meminimalisir penyebaran Virus Covid-19 diWilayah Kota Dumai.
Dandim 0320/Dumai Letkol Inf Irdhan SE.MM menghimbau kepada seluruh warga Kota Dumai dimanapun berada agar tetap berada dirumah masing-masing,tetap tenang dan selalu waspada dalam menyikapi penyebaran Virus covid-19.
Tetap tenang dan tidak perlu panik Serta terus melakukan tindakan nyata untuk mencegah dan mengurangi penyebaran virus ini salah satunya dengan cara membiasakan pola hidup sehat,Tidak usah panik Namun kesiapan kita harus maksimal dalam menyikapi Virus Corona Covid-19 diWilyah Kota Dumai.
Dandim 0320/Dumai Letkol Inf Irdhan SE.MM juga menambahkan bahwa cara efektif untuk mencegah penyebaran Virus Covid-19 adalah dengan melakukan sosial Distancing yaitu mengurangi kontak langsung antara manusia atau menjaga jarak tertentu.
Dengan berbagai cara Seperti menjahui keramaian atau pertemuan Massal,Menjaga jarak dengan orang lain,Tidak berjabat tangan/berpelukan,mengurangi kegiatan diluar rumah yang tidak penting Kecuali hal yang sangat mendesak saja lebih banyak dirumah usahakam untuk bekerja dan belajar Serta yang lebih penting lagi selalu berdoa agar Virus Covid-19 Corona cepat hilang dari Negara Indonesia yang kita cintai ini lebih Khususnya diWilayah Kota Dumai”Ujarmya.
Laporan Diana/(MI.Dly)