Langsa,triknews.co–Komandan Kodim 0104/Aceh Timur Letkol Czi Hasanul Arifin Siregar, S.Sos, M. Tr.(Han) mengajak siswa-siswi harus memiliki konsep 0104 agar bisa menggapai cita-cita setelah menyelesaikan pendidikan di SMA, kata-kata tersebut diungkapkan Dandim saat menjadi Pembina Upacara di SMA Negeri 5, Jl. Kebun Baru, Gampong Geudubang Aceh, Kecamatan Langsa Baro, Kota Langsa, Senin (09-03-2020).
Dandim mengatakan bahwa 01 berarti siswa harus memiliki 1 tujuan. Sedangkan 04 berarti 4 konsep, pertama siswa harus bisa merencanakan, kedua pelaksanaan rencana (action atau do it), ketiga fokus dan keempat berdoa, ”sebutnya.
Artinya, siswa harus memiliki tujuan, mau ke mana kalian setelah menamatkan pendidikan, menjadi TNI-Polri, dokter, insinyur dan lain-lain. Setelah itu, rencanakan dengan matang untuk mewujudkan tujuan tersebut.
Selanjutnya, pelaksanaan rencana itu atau action, do it dari cita-cita yang kita inginkan mulai dilaksanakan. Kemudian, fokus dalam mengejar cita-cita yang kalian impian.
Mengapa kita harus fokus, karena tantangan generasi muda saat ini sangat berat. Banyak hal-hal yang bisa menjerumuskan kalian dengan membuang waktu dengan game online, balapan liar, duduk di cafe-cafe hanya melihat gadget.
Terakhir, berdoa. Serahkan semua kepada Allah SWT, minta ridho dari orangtua dan guru-guru mu, jangan sekali-sekali membentak dan melawan. Kalau orang tua dan guru sudah ridho, maka kita akan mudah menggapai cita-cita yang kita inginkan.
Dandim juga menceritakan bahwa, sebelum menjadi seorang TNI, saya dulu juga pada tahun 1998 sama seperti kalian berseragam abu-abu di SMA Unggul Matauli yang didirikan Panglima TNI pada saat itu Jendaral (Pur) Faisal Tanjung dan Akbar Tanjung.
“Saya juga seperti adik-adik dari kampung, hanya anak seorang guru agama tapi mengapa saya bisa menjadi seperti ini, itu semua berkat belajar kita yang tekun dan disiplin serta doa dari orangtua.
Saat itu, saya berjanji bagaimana bisa menghadirkan orangtua saya di Istana Presiden dan dengan cita-cita itu, orang tua saya yang orang kampung bisa hadir di Istana Presiden saat pelantikan saya. “Adik-adik dapat juga bercita-cita seperti saya, tapi dengan syarat belajar yang tekun dan disiplin, ”pesan Dandim.
Sementara Kepala SMAN 5 Langsa, Rusli, SPd mengaku bangga dengan hadirnya Dandim 0104/Aceh Timur di tengah-tengah siswa dengan memotivasi untuk fokus, disiplin mengejar cita-cita dan meninggalkan perbuatan yang sia-sia.
Selain itu, kehadiran Dandim dalam upaya menyahuti program Carong Gubernur, Aceh Carong dengan konsep BERSAHAJA (bereh) dan momentum awal untuk membuat profil/EDS (Evaluasi Diri Sekolah) di SMAN 5 Langsa.
Kegiatan tersebut juga ditandai dengan penanaman pohon oleh Dandim 0104/Atim sebagai bentuk kenang-kenangan di SMAN 5 Langsa. (Boy)