Langsa,TrikNews. Co – Berkat kerja keras Walikota Tgk, Usman Abdullah SE dan Wakilnya Dr. H. Marzuki Hamid MM yang di sebut pasangan ” Umura ” berhasil menata Kota Langsa sedemikian rupa sesuai dengan julukan Kota Wisata dan Jasa membuat wisatawan luar daerah berdatangan ke Kota Langsa. Seiring tamu luar daerah berdatangan membuat pengusaha kuliner melirik untuk membuka usahnya di Kota Langsa. dengan demikian Kota Langsa akan maraup Pendapatan Asli Daerah ( PAD ) yang sangat besar.
Kini hadir lagi kuliner Cek Mat es kolding cabang Peureulak hadir di Kota Langsa untuk umum, melayani pelanggan yang ingin memcicipi berbagai macam es kolding diantaranya tersedia, kolding durian spesial, pukat kocok, kolding ketan biasa, es teler, es campur, dan sop buah dengan harga yang sangat terjangkau, mulai harga Rp .6000 sampai dengan Rp. 18.000 rupiah tinggal pesan apa yang disuka, berada di Jln. Iskandar Muda tepatnya di samping Fakultas Unsam Kota, Gampong Paya Bujok Blang Pase Langsa Kota.
Usman akrab dipanggil Cek Mat Kolding pada saat grand opening Senin, ( 10/2/20 ) mengatakan, menarik untuk membuka usaha Kolding cabang Peureulak, melihat Kota Langsa selama ini sudah maju tamu dari luar daerah berdatang di Kota Langsa selain untuk berkunjung untuk berwisata juga untuk menikmati kuliner khas Aceh.
Lebih lanjut di katakan cek mat, usaha es kolding untuk di Aceh Timur kusunya di Peureulak sudah sangat di kenal, bahkan banyak pengunjung yang datang kesana dari Langsa, oleh karena itu timbul ide untuk membuka cabang di Kota Langsa, supaya orang Langsa tidak jauh – jauh harus datang ke Pereulak untuk mencicipi kolak dingin ( kolding ) cek mat, di Langsa sudah ada, Ucap Cek Mat.
Cek Mat kolding cabang Peureulak berharap dengan di bukunya kuliner berupa es kolding dan lainya yang ingin mencicipi silahkan datang ketempat kami, dengan keluarga dan teman – teman, akan kita layani dengan sepuasnya dan tidak akan mengecewakan, Ujar Cek Mat. ( DANTON )