Dumai,triknews.co–Diawali dengan pembacaan doa acara pisah sambut KA Rutan kelas II Dumai berjalan aman dan lancar di jalan pemasyarakatan kelurahan bumi ayu kecamatan Dumai Selatan,Rabu (15/01/20) pagi sekira pukul 9.00 WIB.
Lebih kurang satu setengah tahun Rindra Wardhana menjabat sebagai kepala Rutan kelas II Dumai dan sudah tiba saatnya Ka Rutan untuk pindah untuk mengemban tugas di daerah jawa tengah.
Sebagaimana diketahui,Selama menjabat sebagai Karutan Dumai sudah banyak perubahan dan kemajuan yang tampak,sebagai salah satu contoh, Rutan Dumai saat ini sudah dilengkapi dengan sarana Body Language atau GYM untuk menempah bakat para warga binaan di bidang olah raga.
Rindra dihadapan awak media mengatakan berbagai upaya telah dilakukannya untuk membuat warga binaan menjadi lebih baik kedepannya.
“Pelan tapi pasti untuk melakukan perubahan di rutan Dumai pada warga binaan adalah tujuan utama kami,agar warga binaan bisa menjadi lebih baik kedepannya.Upaya kami untuk menyadarkan warga binaan adalah dengan menanamkan rasa kemanusiaan,” ujar Rindra Wardhana.
Acara yang penuh keakraban dan rasa haru ini kemudian dilanjutkan dengan pemberian sepatah dua patah kata dari Kepala Divisi pemasyarakatan wilayah Riau Miladi Hilal yang mengucapkan selamat betugas ditempat yang baru kepada Rindra Wardhana.
Kemudian acara dilanjutkan dengan pemberian cendera mata kepada Ka Rutan yang dirangkai dengan foto bersama serta bersalam salaman Rindra Wardhana dengan para perugas rutan dan warga binaan.
Tampak oleh triknews.co sebagian besar warga binaan penuh rasa haru melepas keberangkatan mantan Ka .Rutan Kelas II Dumai ini ketempat tugas yang baru karena selama bertuga sangat dwkat dengan warga binaan.(Diana)