Sejahat apa pun orang pasti masih memiliki sisi baik dalam hati, sama seperti kisah penjahat di China yang beberapa waktu lalu viral karena mengembalikan uang hasil rampokannya karena melihat isi saldo rekening dari si korban.
Dilansir dari Nextshark, semua bermula ketika korban yang baru saja selesai mengambil uang di mesin ATM tiba-tiba didatangi oleh seorang pria yang tak dikenal.
Beberapa saat setelah uang wanita tersebut keluar dari mesin ATM, pelaku langsung mengeluarkan pisau dan memaksa korban untuk segera memberikan semua uang yang baru saja diambil.
Merasa terancam dengan pisau pelaku yang ditempelkan di lehernya, korban pun akhirnya pasrah dan memberikan uang sebesar 2.500 yuan (sekitar Rp 5 juta) yang baru saja dia ambil dari mesin ATM kepada penjahat tersebut.
Jumlahnya dirasa masih kurang, penjahat ini kembali memberi ancaman sebelum akhirnya memaksa korban untuk memperlihatkan isi saldo yang tersimpan di dalam rekeningnya.
Ketika korban memperlihatkan isi rekeningnya, pelaku dikejutkan dengan saldo dari si korban yang ternyata tertulis 0 yuan alias sudah tidak ada isinya sama sekali.
Entah karena iba atau hal lain pelaku tersebut akhirnya memutuskan untuk mengembalikkan uang 2.500 yuan hasil rampasannya kepada korban setelah melihat isi rekening korbannya yang habis tak tersisa
Menariknya lagi, pelaku bahkan sempat tertangkap kamera tersenyum ketika hendak pergi keluar dari ATM centre, saat meninggalkan korbannya.
Wah, untung aja saldo rekening korban kosong ya! Semoga dengan kejadian ini pelaku bisa tobat dan nggak melakukan aksi perampokan lagi.