TrikNews.co, Medan – Smartphone Xiaomi Mi Mix mempunyai layar yang lebih lebar jika dibandingkan dengan merk xiaomi sebelumnya. Xiaomi Mi Mix bisa dijadikan pilihan untuk smartphone android dengan RAM 6GB murah dan salah satu yang terbaik dari smartphone yang lainnya. Smartphone ini juga memiliki desain yang elegan yang mempunyai layar non bezel.
Fitur pada kamera utamanya memilki kamera sebesar 16MP dan kamera selfienya memiliki kamera sebesar 5MP. Dari segi chipset smartphone ini didesain memakai chipset SnapDragon 821.
Smartphone xiaomi ini diciptakan dan dirancang dengan memori internal ROM sebesar 256GB dan memori RAM sebesar 6GB. Sehingga untuk daya tampung memori lebih banyak untuk data audio dan video serta gambar, karena memiliki ROM yang besar. Dan loading untuk bermain game lebih cepat karena memiliki RAM yang besar yaitu memori sebesar 6GB.
Spesifikasi smartphone Xiaomi Mi Mix:
- Layar : IPS LCD 6.4 inci 1080 x 2040 pixels
- Chipset: Qualcomm MSM8996 Snapdragon821
- Processor: Quad-core (2×2.35 GHz Kryo & 2×2.2 GHz Kryo)
- Memory: 256GB, 6GB RAM
- Kamera: 16MP, 5MP
- Konektivitas: 4G LTE, Wi-Fi, Bluetooth, GPS, NFC,microUSB, USB Host
- Baterai: Li-Ion 4400mAh
Harga smartphone Xiaomi Mi Mix dibandrol dengan harga sekitar 5.7 jutaan rupiah. (tn/ezri)